February 28, 2014

Jumat Yang Aneh..

Satu bulan ini saya perhatikan sesuatu yang cukup aneh. Anak SMP depan yang setiap hari Jumat dipulangkan lebih cepat untuk memberikan kesempatan bagi yang berumat Muslim beribadah dulunya akan sangat heboh di Warnet saya. Adapun mereka dipulangkan setiap pukul 11:30 WIB dan dulu sudah bisa dipastikan mereka akan berebut komputer di Warnet saya. Bahkan di hari biasapun walau di tarif Rp. 4000/jam ini masih tetap bisa bikin full Warnet.

Tapi khusus di hari Jumat bulan February 2014 ini, samasekali tidak ada mereka-mereka yang biasa bermain disini. Aneh sekali.. pada kemana mereka ya? Toh pilihan Warnet sekitar sini cuma ada 3.

February 25, 2014

Mati Lampu Bertubi-tubi

Dahsyat nih.. udah sejak minggu lalu selalu mati lampu terus di area Warnet saya. Kabarnya ada trafo yang meledak di Riau sehingga pasokan listrik berkurang. Hebatnya ini berita lama Sumatera: krisis listrik tiada henti. Tak jarang ada liputan di koran tentang betapa kerugian usaha yang sangat bergantung pada listrik.

Tak jauh beda sama yang namanya Warnet. Dua unsur penting Warnet: ISP dan Listrik. Salah satu dari kedua unsur tersebut tidak ada, maka Warnet tidak bisa berjalan. Genset? Lupakan! Pengeluaran BBM untuk Genset sudah lebih besar daripada pemasukan yang logis. Bahkan modal untuk seperti saya dengan daya PLN terpasang 4400VA maka saya membutuhkan Genset berkapasitas paling tidak setara untuk dapat meladeni seluruh perangkat saya. Dan merk Cina saja sudah pernah saya tanya berkisar antara Rp. 4.000.000 - 7.500.000. Jadi sekali lagi saya ingatkan soal Genset Warnet: Lupakan!

Sebagai bukti silahkan cek sendiri seberapa banyak Warnet yang tetap "hidup" saat terjadi pemadaman listrik oleh PLN kita yang tercinta. Bayar telat kena denda, listrik mati adakah keringanan?

FIFA ONLINE 3 Indonesia: Akhirnya.. OBT 25 February 2014

Akhirnya FIFA Online 3 server Indonesia tertanggal hari ini, Selasa, 25 February 2014 akan memasuki tahap Open Beta. Seperti kita lihat pada gambar diatas, saat saya skrinsut, waktunya tinggal 6 jam lagi nih. Tepatnya nanti pukul 18:00 WIB.

February 24, 2014

Di Bawah Laut Ada Laut?

Ada teman yang punya Warnet juga, menurut dia Warnetnya dengan tarif Rp. 2.500/jam bisa dapat rata-rata Rp. 150.000/hari. Dan ingin membuka Warnet baru lagi. Wow.. berani sekali.. Berani atau tidak bisa hitung-hitungan? Bahkan Warnet saya dengan tarif Rp. 3000/jam dulu bisa dapat paling tidak Rp. 200.000/harinya. Memang.. dibawah laut masih ada laut..

February 22, 2014

Menerima Buangan Dari Warnet Tetangga?

Gambar hanya sebuah ilustrasi

Roda selalu berputar, Bumi selalu berputar, dan yang mutar-mutar lainnya. Diatas gunung masih ada gunung, dan pepatah sejenisnya. Dulu setahun buka saya sempat monopoli disini (biar agak keren aja). Maksudnya sekitar sini cuma ada Warnet saya dan satu Warnet yang kebetulan juga sudah menjelang tutup. Setahun sebelumnya memang ada Warnet yang sudah buka lebih dulu, tapi memang jarang ada yang mau main disana karena kabarnya sering terjadi kehilangan id, Operator yang sering tidur, dan entah apalagi.

Dulu tarif awal saya sistem flat Rp. 3000/jam. Tidak ada bonus, member, paket, tapi kondisi saat itu cukup mengharukan bagi saya karena baru saja mencoba berbisnis pertama kali dan langsung sukses berat. Jarak warnet terdekat lainnya membutuhkan berjalan kaki selama setengah jam. Yang menurut saya cukup jauh.

Dan kini di Rp. 4000/jam, sayapun seperti terjun ke jurang (kiasan aja). Tadi pagi warnet saya kedatangan 4 bocah yang sambil berbisik-bisik mengatatakan: "Disana belum buka!" "Tadi abang itu ada, tapi masih dibersihin!". Yang saya artikan bahwa Warnet saya saat ini menjadi tempat buangan. Buangan dari Warnet sekitar yang mungkin masih tutup, sedang dibersihkan, sedang tidur? Tapi hey.. mereka tetap bisa bermain dengan tarif Rp. 4000/jam tuh.

Itulah uniknya pelanggan anak-anak, bahwa sebenarnya uang yang mereka miliki cukup, tapi kalau ada yang murah (walaupun ngelag) kenapa main di tempat yang mahal? Yang pasti Warnet saya masih megang user-user kawakan yang rata-rata SMA. Pelanggan-pelanggan lama yang biasanya main tak pernah dibawah 2 jam. Sementara saya akan jaga user-user terbaik ini. Mainnya banyak, tidak berisik, makai peralatan pun tidak kasar.

Tapi.. yang buangan juga diterima koq =)

February 21, 2014

Peringatan Keras Gemscool Tahun 2012

Pasti pernah lihat kan? Di dinding-dinding Warnet biasanya ada nih.
PERINGATAN KERAS!!
KEPADA PEMBUAT, PENGGUNA & PENGEDAR PROGRAM ILEGAL (CHEAT/HACKING)
SEGERA HENTIKAN SEGALA TINDAKA KALIAN! ATAU AKAN KAMI TINDAK SECARA HUKUM!
Dan dibagian bawah posternya ada semacam surat peringatan resmi dengan kepala surat yang cukup menakutkan:
ADNAN BUYUNG NASUTION & PARTNERS Law Firm
 Dan dibagian paling bawah lagi ada daftar pasal yang bisa dikenakan pada pelanggar antara lain:
Ketentuan
Tindakan Yang Dilarang dan Ancaman Pidana
Pasal 30 ayat (1)
UU ITE
Dengan sengaja dan tanpa hak atau melawan hukum mengakses komputer dan/ atau sistem elektronik milik orang lain dengan cara apapun

Ancaman pidana:
Pidana penjara paling lama 6 tahun dan/atau denda paling banyak Rp. 600.000.000,-
Pasal 30 ayat (2)
UU ITE
Dengan sengaja dan tanpa hak atau melawan hukum mengakses komputer dan/atau sistem elektronik milik orang lain dengan cara apapun dengan tujuan untuk memperoleh informasi elektronik dan/atau dokumen elektronik

Ancaman pidana:
Pidana penjara paling lama 7 tahun dan/atau denda paling banyak Rp. 700.000.000,-
Pasal 30 ayat (3)
UU ITE
Dengan sengaja dan tanpa hak atau melawan hukum mengakses komputer dan/atau sistem elektronik milik orang lain dengan cara apapun dengan melanggar, menerobos, melampaui, atau menjebol sistem pengamanan

Ancaman pidana:
Pidana penjara paling lama 8 tahun dan/atau denda paling banyak Rp. 800.000.000,-
Pasal 33
UU ITE
Melakukan tindakan apapun yang berakibat pada terganggunya sistem elektronik dan/atau mengakibatkan sistem elektronik menjadi tidak bekerja sebagaimana mestinya

Ancaman pidana:
Pidana penjara paling lama 10 tahun dan/atau denda paling banyak Rp. 10.000.000.000,-
Pasal 34 ayat (1)
UU ITE
Memproduksi , menjual, mengadakan untuk digunakan, mengimpor, mendistribusikan, menyediakan, atau memiliki:
a.    Perangkat keras atau perangkat lunak komputer yang dirancang atau secara khusus dikembangkan untuk memfasilitasi perbuatan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 27 s/d Pasal 33 UU ITE;
b.    Sandi lewat komputer, kode akses, atau hal yang sejenis dengan itu yang ditujukan agar sistem elektronik menjadi dapat diakses dengan tujuan memfasilitasi perbuatan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 27 s/d Pasal 33 UU ITE

Ancaman pidana:
Pidana penjara paling lama 10 tahun dan/atau denda paling banyak Rp. 10.000.000.000,-
Pasal 36
UU ITE
Melakukan perbuatan sebagaimana dimaksud dalam pasal 27 s/d Pasal 34 yang mengakibatkan kerugian bagi orang lain

Ancaman pidana:
Pidana penjara paling lama 12 tahun dan/atau denda paling banyak Rp. 12.000.000.000,-

Tak bisa dipungkiri bahwa Point Blank (dan Lost Saga kalau mau jujur) adalah game Publisher Gemscool yang paling banyak usernya. Setidaknya ini terbukti di Warnet saya, yang kalau tidak ada Point Blank (maintenance, server down, dan sejenisnya) maka Warnet akan sepi kayak kuburan. Mayoritas gamer ini pun masih anak-anak yang tak jarang sering melakukan cheat aneh-aneh. Berimbas pada para pemain remaja keatas yang lebih suka akan skill bermain. Yang miris adalah sejak 2012 surat peringatan tersebut dikeluarkan, rasanya masih terlalu banyak cheat yang ditemukan di dalam game ini. Entah siapa yang sebenarnya harus bertanggungjawab sampai-sampai Gemscool rela bekerjasama dengan lawyer (law firm). Atau cuma sekedar menakut-nakuti saja?

Yang jelas PERINGATAN KERAS bertanda seru 2 biji tersebut samasekali tidak menunjukkan fungsinya.

February 20, 2014

FIFA Online 3 Sudah Dapat Di Download

Akhirnya tersedia juga link download resminya dari Garena Indonesia. Salah satu game yang paling ditunggu di awal 2014 ini segera meluncur. Tapi mengingat janji-janji sebelumnya di awal 2014, ini sudah terlalu lama. Saya prediksi FIFA Online 3 server Indonesia ini baru akan aktif normal bulan depan. Karena setiap game online baru pasti harus memasuki masa beta dulu sebagai percobaan.

Masa beta diperlukan sebagai evaluasi awal akan kemungkinan-kemungkinan adanya masalah-masalah sebelum akhirnya dipublish secara nasional. Dan di masa beta pula, sering publisher membatasi jumlah pemain yang bisa login. Saatnya mencoba ketahanan server game mereka, kelancaran koneksi, dan masalah-masalah lainnya yang mungkin akan mengurangi kenikmatan gamer bermain secara lancar.

Saya sendiri belum selesai download, karena game ini baru akan bisa dimainkan server Indonesianya pada tanggal 28 February ini. Kita tunggu saja..

February 19, 2014

Mental Lima Ribu Dua Jam

Inilah salah satu bukti bahwa persaingan warnet sudah tak sehat lagi. Tadi pagi tak lama setelah buka warnet, ada 2 orang remaja bersepeda motor datang dan masuk. Setelah mereka menghidupkan komputer (kebiasaan buruk: ngidupin duluan baru nanya), "Berapa 2 Jam, bang? Goceng?"

Pertanyaan yang sangat telak inipun saya jawab dengan senyuman: "2 Jam delapan ribu, baru naik bulan ini..". Dan akhirnya mereka cuma ngambil masing-masing 1 jam.

Sepeda motor ok (masing-masing tuh), rokok di tangan, dan menganggap warnet itu selalu Rp. 5000/2 jam. Ini artinya tak lain tak bukan adalah bahwa sebelumnya mereka biasa bermain di warnet lain dengan tarif 5000-2 jam. Hm.. lima ribu.. isi bensin cuma dapet 1 liter.. yah.. up to you lah..

Mengapa Kursor Mouse Miring?

Ngakak dikit baca judul artikel di Kompas.com ini. Memang kenapa kalau cursor mouse tegak lurus atau jungkir balik? Dulu ada Stardock Cursor yang punya berbagai macam model cursor custom, mulai dari yang tegak lurus sampai yang jungkir balik. Selera masing-masing aja kali..

Tapi yang penasaran bisa buka link Kompas ini: http://tekno.kompas.com/read/2014/02/19/0839131/Mengapa.Kursor.Mouse.Miring.

February 17, 2014

Hemat Pengeluaran Untuk Kamera CCTV: Cukup Pakai Webcam



Entah berapa harga paket kamera CCTV yang ada di pasaran, tapi saya taksir akan cukup mahal (di atas Rp. 3.000.000,- mungkin?). Mahal disini maksud saya jika dibandingkan dengan perangkat yang sebenarnya sudah tersedia di warnet saya. Dengan bersenjatakan webcam murahan dan komputer yang sudah pasti menyala sepanjang jam operasional warnet (baca: Billing).

Yang agak sulit mungkin adalah mencari perangkat lunak yang cocok untuk alternatif CCTV ini. Setelah coba sana coba sini akhirnya saya temukan satu software yang sampai sekarang sangat memuaskan untuk penggunaan CCTV ini: iSpy. Silahkan kunjungi alamat www.ispyconnect.com untuk mendownload versi terbarunya dan lakukan instalasi secara jantan.

Tinggal hubungkan webcam-webcam tak terpakai yang anda inginkan dan tempatkan pada posisi yang cukup strategis. Saya sendiri saat ini hanya menggunakan satu webcam dengan posisi di langit-langit yang kebetulan bisa saya tempelkan pada speaker. Kebanyakan pelanggan tidak pernah menyadari bahwa disitu ada webcam dengan lampu indikator LED yang menyala kuning.

Fitur-fitur iSpy antara lain:

  • Perekaman berdasarkan gerakan
  • Pembatasan ukuran folder rekaman sehingga tidak memperlambat kerja Billing
  • Schedule yang bisa mengatur kapan software ini hidup atau mati
  • Upload ke Youtube secara otomatis jika diinginkan
  • Dan fitur yang paling penting: GRATIS
Tidak perlu membajak, tidak perlu kamera network yang seharga Rp. 600.000,-. Tidak perlu pula server yang manas-manasin ruangan. Dengan ini saya menghabiskan biaya antara lain:
  1. Logitech Quickcam C120 (dulunya Rp. 120.000,-. Tapi udah ga terpakai lagi mengingat pelanggan yang sering bikin jatuh webcam dari atas monitor) - GRATIS
  2. Billing Lenovo ThinkCentre kapasitas hard drive 320GB (dulunya Rp. 6.500.000,-. Tapi ini kan bukan pembelian baru. Fungsi utamanya adalah pencatatan waktu billing =)) - GRATIS
  3. iSpy - GRATIS
Dan jika ditotal, maka saya keluarkan dana sebesar Rp. 0,- untuk paket CCTV versi geek ini =) Selamat mencoba.

Berapa Rekening Warnet Sebulan?

Untuk anda-anda yang berniat membuka Warnet, atau sekedar menambah wawasan, berikut saya sajikan pengeluaran rata-rata Warnet saya dalam kurun waktu sebulan.

  • ISP (koneksi Internet, Telkom Speedy 3Mbps) = Rp. 1.100.500,- (termasuk PPN)
  • Listrik (PLN 4400W, 14PC, 1 AC 1.5PK, Kulkas showcase = Rp. 1.000.000,-
  • Gaji (virtual 2 orang Operator, saya dan bini, @ Rp. 1.500.000,- UMR = Rp. 3.000.000,-
  • Alokasi maintenance komputer per bulan = Rp. 500.000,-
  • Biaya tak terduga per bulan = Rp. 500.000,-
Total = Rp. 6.100.500,-

Jika dibagi dengan hari operasional warnet: 26 Hari, maka didapatkan:
Rp. 6.100.500,- : 26 hari = Rp. 234.634,- / hari (saya sebut biaya operasional per hari)

Jika dibagi dengan jam operasional warnet: 10 Jam/ hari, maka didapatkan
Rp. 234.634,- : 10 Jam = Rp. 23.463,- / Jam (saya sebut biaya operasional per jam)

Dan jika dibagi dengan PC client yang disewakan: 14 PC, maka didapatkan
Rp. 23.463,- : 14 PC = Rp. 1.675,- / PC / Jam (saya sebut modal PC hidup per jam)

Harap diingat ini adalah hitungan kasar. Nanti kalau saya sudah punya niat 100% atau memang sudah mundur di dunia Warnet, mungkin bisa saya sajikan Laporan Keungan Warnet saya. Nah.. sekarang.. coba anda beri tarif Rp. 2500/Jam.. Silahkan dikali-kali sendiri berapa sih keuntungan kasarnya dalam sebulan? Cukupkah itu untuk mengganti mouse-headset yang rata-rata akan rusak dalam 6 bulan? Bahkan headset warnet saya sering cuma bertahan 3 bulan sudah tak bersuara lagi.

Dan silahkan dikali-kali sendiri juga jika:
  • Ada staff tambahan 1 orang saja
  • Windows dan software pendukung serba asli
  • Sewa Ruko / gedung yang makin tahun makin selangit
Jika anda berniat membuka warnet, harap dilakukan perhitungan secara cermat terlebih dahulu. Jangan ngancurin harga pasar, imbas ke warnet-warnet lama yang udah jungkir-balik lebih lama =)

Kita harus open-minded, bukannya pesimis, tapi memang beginilah kenyataan yang terjadi dalam bisnis Warnet. 


February 15, 2014

Cara Menginstall Aplikasi Bajakan Android

Ini nih.. judulnya aja udah gak bener. Petama gak berhubungan sama warnet. Kedua yang dibahas bajakan. Tapi ya.. caranya seperti ini.

Pertama yang saya maksud disini bukan andoid device yang udah di root. Saya dulu juga hobi ngutak-ngatik yang namanya henpon. Dari jaman Symbian, Windows Mobile, Windows Phone, dan belakangan ini saya punya kesempatan make Galaxy Note 3 yang kebetulan dapet dengan harga sangat murah. Jadi cara ini sudah terbukti berjalan dengan baik setidaknya di Galaxy Note 3, Android Kitkat 4.4.2.

Saya udah capek ngutak-ngatik. Root dan sejenisnya udah males saya lakoni. Dan saya tergelitik dengan sulitnya kita di Indonesia mendapatkan Gift Card Play Store untuk membeli aplikasi resmi di Android. Browsing punya browsing akhirnya saya temukan satu website yang cukup memuaskan: Apkmania.com

Disini kita disuguhkan aplikasi yang sudah dicrack, tinggal download, unrar, dan transfer file ber-ekstensi apk-nya ke device masing-masing. Tapi jangan sampe milih Verify karena yang kita coba install disini serba bajakan dan akan gagal kalo diverifikasi ke Play Store. Ubah juga settingan Unknown Source di setting agar bisa menginstall aplikasi yang bukan berasal dari Play Store. Dan.. selamat menikmati.

Aplikasi yang sudah saya coba dan semua berjalan dengan baik antara lain:
- Talon for Twitter
- Accuweather Platinum
- Galaxy Pack Live Wallpaper
- Earth
Dan masih banyak lagi yang semuanya berstatus PRO a.k.a berbayar =)

February 10, 2014

User Bawel Yang Layak Untuk Dipecat

Tadi sore ada notifikasi twitter warnet. Setelah dicek ternyata ada salah satu user lama yang komplain tentang tarif Rp.4000 ini. Yang paling lucu adalah seolah-olah user yang satu ini kalo main berjam-jam pake komplain segala.

Sejauh ingatan saya, user ini main paling lama 2 jam. Itupun ngambil paketan Rp. 5500 waktu masih ada. Suara menggelegar kemana-mana, paling banyak komplain kalo ada ini itu, dan.. masih pelajar SMP.

Isi tweetnya pun cukup bikin hati melepuh. Dia coba membandingkan dengan warnet lain yang katanya Rp. 5000/jam tapi mouse macro. Hadeuh.. itu warnet kalo memang benar ada, mudah-mudahan diberi pengampunan oleh yang maha kuasa. Ngancurin pasar, mau dagang apa mau rugi?

Tingkah lainnya seperti mengambil air minum sesuka hati walaupun tidak sedang bermain. Emangnya kita mata air apa?

Saya rasa sudah cukup dengan user yang satu ini. Akan saya beri satu kesempatan lagi. Jika ada tingkah yang tidak baik lagi darinya, maka akan saya PECAT sebagai pelanggan.

Bagaimana dengan teman-teman sekalian? Apa warnet anda pernah memecat pelanggan?

Progress Day 8: Mulai Stabil

Hari ke-8 sejak pemberlakuan tarif baru Rp. 4000/jam. Sudah satu minggu dan saya harus mencatat hal ini:
jumlah pelanggan yang datang mulai stabil. Stabil belum tentu baik bukan? Soalnya stabilnya ada di angka 30-an login per hari yang tadinya bisa rata-rata 75 login per hari.

Untuk sementara saya mencatat rata-rata sewa komputer per hari hanya Rp. 169.000,- per hari. Entah menurut teman-teman sekalian itu baik atau tidak, tapi menurut saya itu termasuk cukup baik mengingat login per hari yang sangat sedikit. Tak jarang bini saya terlihat lesu menjaga warnet yang kadang hanya berisi 1-2 orang.

Well, hasil akhir kita tunggu dulu selama 1 bulan ke depan. Tanggal 1 Maret 2014 ini saya harus buat sebuah keputusan besar menyangkut kelangsungan hidup warnet ini.

Haruskah Jualan Snack dan Minuman Ini Diteruskan?

Jualan Slai O'lai, sehari yang laku cuma 2 bungkus, yang hilang ada 5 bungkus. Ini jualan apa mau ketawa-ketawa bu? 

Ditambah sepinya warnet belakangan ini gara-gara kenaikan tarif yang saya berlakukan, jualan snack dan minuman ini membuat saya berang. "Kehilangan" yang ternyata penyebabnya adalah dari keluarga sendiri ini tak bisa saya terima lagi. Dan sekarang saya hanya punya 2 opsi: stop menjual atau mengatakan langsung pada "pelaku".

Masalah klasik: keluarga. Dan sebenarnya bukan keluarga inti. Warnet saya menumpang di rumah keluarga yang kebutuhan bulanannya disuplai setiap bulan oleh orangtua saya. Sampai saat ini, selama 3 tahun memang saya tidak dipusingkan dengan pembayaran sewa tempat. Bahkan di awalpun modal cukup besar dikeluarkan untuk membangun ruangan 6x5 meter ini. Perlukah saya membayar sewa tempat?

Sejak dulu saya selalu saja dipusingkan penjualan snack dan minuman ringan ini. Pernah dulu menjual minuman gelas yang harga Rp. 500. Lakunya minta ampun, kotak baru minimal sebanyak 2 karton terbuka untuk mengisi ke dalam kulkas. Tapi di laporan keungan saya menemukan keganjilan yang akhirnya membuat saya menghentikan penjualan seluruh makanan dan minuman ringan yang berharga Rp. 500. Buat apa laku keras tapi tak menguntungkan? Bahkan tadinya saya sempat berpikir: sudahlah tak apa, tetap saja harus ada makanan & minuman ringan sebagai salah satu fasilitas warnet. 

Bagaimana menurut anda? Jika berada di posisi saya, apa yang akan anda lakukan?

February 6, 2014

Masalah Ukuran Kertas Yang Tak Seberapa

Ini termasuk kasus yang unik, setidaknya menurut saya. Setiap pelanggan meminta untuk ngeprint, dari komputer client maupun datang langsung ngeprint, tentu kita akan bertanya:
Di kertas apa?
Dan jawaban pada umumnya adalah
Di.... HVS.....
Saya menduga ini adalah LATAH yang terjadi di daerah saya. Saya rasa ini kebiasaan yang terjadi di tukang fotokopi di daerah saya. Berhubung karena saya pernah mendapatkan pelajaran tentang ini dari Bapak saya tentu saya sedikit tergelitik setiap mendengan permintaan di kertas HVS.

Dari apa yang Bapak saya pernah jelaskan, kertas HVS adalah semua kertas yang telah diekstrak unsur kayunya sehingga berwarna putih. Tau kertas ubi? Kertas yang berwarna cokelat itu bukanlah HVS. Kalau dari penjelasan Bapak saya ya kira-kira seperti itu. Jadi kertas Mirage A4 adalah HVS, kertas Sinar Dunia Folio adalah HVS, dan seluruh kertas merk ini itu, ukuran ini itu, yang berwarna putih bersih adalah kertas HVS. Yang jadi biang keladi adalah "ukurannya".

Yah.. salah saya juga mungkin ya. Mungkin pertanyaannya yang harus diubah:
Di kertas ukuran apa?
Tapi saya sejak dulu memang ingin mengedukasi pelanggan-pelanggan saya. Setiap permintaan kertas HVS biasanya akan saya jelaskan dulu kalo minta kertas jangan HVS. Belum lagi masalah ukuran kertas. Sering pelanggan masih mengetik di kertas ukuran Legal. Mungkin bawaan settingan di Microsoft Windows dan Office jadul yang masih settingan luar negeri. Tanpa edit, langsung ketik, di-save, jadilah format Legal yang sebenarnya sangat sulit ditemukan di pasaran. Kalau udah format Legal, akan saya minta untuk diedit kembali di ukuran Folio.

Sebagai saran juga untuk warnet-warnet lain, sebaiknya program office di komputer client langsung diset format kertas yang anda sediakan. Saya sendiri mengeset ukuran A4 sebagai default. Saya rasa kertas yang harusnya dipergunakan di seluruh dunia itu adalah ukuran A4. Itu saya aja.. gak tau deh yang lain.. =)

edit tambahan: 10 February 2014
Dan jangan lupa ini juga ada hubungannya dengan "kesehatan" printer. Bayangkan ini: anda punya sebuah file dokumen yang diset berukuran Legal (216 x 356 mm). Kertas yang tersedia hanya F4 (215 x 330 mm) dan A4 (210 x 297). Dan sehebat-hebatnya F4 pun masih kurang panjang 26 mm (hampir 3 cm). Jika dokumen penuh satu halaman full page, tanpa settingan skala, maka gambar/tulisan yang ada di paling bawah akan dianggap printer masih harus dicetak pada kertas. Sementara kertas F4 sudah keluar dan apa yang terjadi? Tinta pun berserakan ke atas roler kertas..... Mimpi buruk bagi printer..... Dan siap-siaplah hasil cetak berikutnya akan dihiasi oleh lumeran tinta lain yang samasekali tak ada di dokumen

February 5, 2014

Day 4 Pemberlakuan Tarif Baru

Sadis.. 2 jam sejak buka hari ini samasekali belum ada user yang datang. Yang ada saya melihat user-user lama seliweran di depan warnet. Beberapa kali saya segera menuju meja Operator untuk bersiap menerima pelanggan, tapi ternyata mereka berjalan terus, gak belok ke warnet. Oh.. inikah rasanya tarif Rp. 4000/jam? Apakah warnet ini akan terus berjalan? Kita tunggu saja 1 bulan ke depan..

Baru setelah bel sekolah depan berbunyi, anak-anak SMP datang untuk bermain. Itupun hanya berhasil mengisi 10PC dari 14 (mulai sekarang akan saya sebut 10/14). Yang rata-rata hanya bermain 2000 (setengah jam). Apapun yang terjadi, saya akan coba untuk tetap bersabar. Mencoba mengisi kekosongan ini dengan perbaikan-perbaikan =)

SEMANGAT!!!

February 4, 2014

Day 3: Semakin Menurun..

Hari ke-3 pemberlakuan tarif baru. Hasilnya turun cukup drastis. Yang paling kelihatan adalah pelanggan anak-anak yang biasa datang bergerombol, kemaren tak ada yang terlihat satupun. Tapi gakpapa, ikan kakapnya masih tetap datang.

Mungkin efek yang sebenar-benarnya baru akan terlihat sebulan ke depan yak. Butuh kesabaran tingkat tinggi nih =)

February 1, 2014

Game Online Baru Yang (Mungkin) Bakalan Rame Untuk Warnet

Lagi nyari game online baru buat disediakan di Warnet anda? Cobain dah yang satu ini. Dulunya FIFA Online 2 yang dipublish oleh IAHGames cukup ramai peminatnya di warnet saya. Tapi akhirnya bulan Desember 2013 kemaren resmi ditutup. Tak lama kemudian ada kabar bahwa FIFA Online 3 akan segera dipublish oleh Garena Indonesia.

Sayangnya setelah berjanji-janji akan diluncurkan di awal tahun 2014, sampai saat ini (udah masuk bulan Pebruari loh!) masih belum tersedia link downloadnya. Coba aja simak skrinsut dari website Garena Indonesia (www.garena.co.id). Tapi untungnya kita di Indonesia masih bisa menikmati dan mencoba game online berkategori olahraga ini via server Singapura. Takut ngelag? Yah.. namanya juga nyoba.

Di warnet saya sudah coba install di 4 komputer saja. Daripada menghasilkan waktu troubleshoot yang makin panjang, mending dicoba di sedikit komputer saja dulu. Ternyata peminatnya langsung banyak. User pada minta untuk di-installkan di komputer lain. Walaupun sebenarnya masih sering terdengar: wah.. ngelag.. aduh lag sekali..

Mudah-mudahan bulan ini juga resmi dirilis server Indonesia. Biar warnet makin rame =)

Hari Pertama Pemberlakuan Tarif Warnet Rp. 4000/jam

1 Pebruari 2014, akhirnya hari yang dinanti telah tiba. Hari ini saya memberlakukan tarif baru di warnet saya dengan skema Rp. 4000/jam untuk 2 jam pertama dan Rp. 3000 untuk jam berikutnya. Mahal? Memang..

Sejak buka tadi saya sudah perhatikan ada beberapa yang tidak jadi bermain samasekali, ada yang kaget setengah mati padahal pengumuman sudah ditempel sejak seminggu yang lalu. Dan sore ini sudah sangat jelas terlihat efeknya: sepi.. Saat ini cuma ada 3 PC yang aktif dari 14 PC yang tersedia. Itupun 2 PC diantaranya akan segera habis waktu sewa komputernya. 

Tapi tidak apa-apa, ini semua memang sudah saya perhitungkan sebelumnya. Kalau tarif ini tidak berhasil, saya tidak akan menurunkanna lagi, ataupun membuat promo-promo sinting. Lebih baik saya sudahi saja usaha warnet ini. Lebih banyak capeknya daripada duitnya =)